Hari itu, aku telah siap untuk berbagi dunia kepenulisan dengan para mahasiswa kesehatan sebuah perguruan tinggi yang kampusnya itu berada di jantung Kota Bandung. Sementara, di luar sana matahari masih malu-malu menyapa penduduk bumi. Membuat kehangatan pancarannya yang menyehatkan itu dirindukan banyak orang.
Aku menikmati suasana kampus yang masih sedikit lenggang dari lalu-lalang para mahasiswanya itu. Acaranya sendiri masih dimulai 30 menit ke depan. Aku sengaja datang lebih awal agar bisa menikmati lingkungan kampus yang sejuk dan terlihat asri itu. Setelah puas berjalan-jalan keliling menikmati udara sehat kampus tersebut, sejurus kemudian aku langsung menuju ruangan yang akan dijadikan tempat acara pelatihan kepenulisan bagi para mahasiswa kesehatan tersebut.
Panitia tersenyum menyambut kedatanganku dengan penuh hormat. Dan aku melihat isi ruangan pun sudah terlihat terisi deretan para mahasiswa yang duduk bergerombol bersama kelompoknya masing-masing.
“Silahkan bapak bisa menempati tempat duduk di sebelah sana yang sudah kami sediakan!” Ucap panitia yang menyambutku sambil menunjuk lokasi tempat duduk yang sudah disediakan.
“Makasih…!” jawabku sambil tersenyum.
Setelah rentetan acara pembukaan dan uraian sambutan dari panitia pelaksana dan pimpinan kampus. Akhirnya, tiba waktunya untuk narasumber Adra memberikan paparan materi terkait dunia kepenulisan.
Baca selengkapnya di aplikasi KBM App. Klik link dibawah :
==>> SangPenulisBab5
PUSAT EBOOK: KESLING-MOTIVASI-PENGEMBANGAN DIRI-
Miliki Ebook Inspiratif Karya Arda Dinata Di Sini!
I don’t think the title of your article matches the content lol. Just kidding, mainly because I had some doubts after reading the article.