Inspirasi

Keteguhan Hati Dalam Menulis

Begitu dipegang koran yang dimaksud, Adra langsung membuka ke halaman yang biasa memuat rubrik kesehatan. Raut wajahnya terlihat tegang penuh penasaran. Akhirnya, dengan mata tidak jemu terus pandangi setiap judul tulisan yang dimuat di halaman 20 itu, ia terpana tidak percaya melihat judul tulisan yang tidak asing pernah ditulisnya terpampang di situ.

Sehatkan Bahan Tambahan Makanan. Suara hati Adra membaca judul tulisan yang terpampang itu.

Wajah kebahagiaan terlihat jelas dari pancaran ekspresi muka Adra saat itu. Dia tidak jemu-jemu memandangi judul tulisan itu. Apalagi ketika di akhir tulisan itu terpampang nama dan identitas dirinya. Makin yakin saja bahwa itu betul-betul tulisannya yang dimuat koran kebanggaan warga Jawa Barat itu. Sungguh, koran itulah yang jadi impian Adra selama ini agar tulisannya bisa dimuat.

Kapan ya tulisan artikel dan namaku bisa dimuat, terpampang di koran terbesar serta menjadi kebanggaan warga Jawa Barat itu. Demikian bisik suara hati Adra, setiap kali ketika membaca tulisan-tulisan yang dimuat koran tersebut.

Pikiran Adra masih tidak percaya kalau artikelnya bisa tembus redaksi dan dimuat di koran idaman para penulis itu. Rasa syukur, bahagia dan bangga telah menambah motivasi Adra untuk terus menulis yang lebih bagus lagi. Menulis untuk lebih berkualitas dan tambah produktif tentunya.

Baca selengkapnya di aplikasi KBM App. Klik link dibawah :

==>> SangPenulisBab7 

Toko Sosmed
PUSAT EBOOK: KESLING-MOTIVASI-PENGEMBANGAN DIRI-
Miliki Ebook Inspiratif Karya Arda Dinata Di Sini!
WWW.ARDADINATA.COM

 

WWW.ARDADINATA.COM

admin

www.ArdaDinata.com adalah blog catatan dari seorang penulis merdeka, Arda Dinata yang dikelola secara profesional oleh Arda Publishing House.

Tinggalkan Balasan

error: Content is protected !!