Menyikapi Sebuah Harapan - www.ArdaDinata.com
Inspirasi

Menyikapi Sebuah Harapan

Sahabat….

Setiap hari akan selalu ada harap yang kita panjatkan. Untuk mewujudkan sebuah harapan, tentu kita harus berusaha semaksimal mungkin. Kita sejujurnya telah dibekali oleh Sang Pencipta sesuatu yang dapat dijadikan modal kesuksesan dalam hidup ini.

Anggota panca indera kita adalah sesuatu yang nyata yang patut kita syukuri dan manfaatkan secara maksimal. Pertanyaannya, sudahkan kita menggunakannya dengan benar? Tangan, mata, mulut, kaki, dan telingga kita, sudahkah kita gunakan untuk memenuhi harapan-harapan yang kita cinta-citakan?

Sahabat….

Dalam hidup ini pasti ada resiko yang mesti kita tanggung. Untuk itu, kita harus siap menghadapi setiap resiko yang hadir di depan kita. Bukannya kita justru menghindar darinya. Bila kita berperilaku menghindar, justru hal ini akan menambah beban hidup kita ke depannya.

Dalam menghadapi beban kehidupan ini, tentu kita memerlukan bekal ilmu. Ilmu lah yang akan meninggikan derajat seseorang. Itulah janji dari Sang Pencipta. Dengan ilmu, hidup kita akan menjadi terasa ringan. Dan amalan kehidupan kita pun akan lebih bernilai.

Sahabat…

BACA JUGA:  Sanitasi Menyehatkan Rumah Sakit

admin

www.ArdaDinata.com adalah blog catatan dari seorang penulis merdeka, Arda Dinata yang dikelola secara profesional oleh Arda Publishing House.

Tinggalkan Balasan

error: Content is protected !!